Search

Fitur Google Lens Akan Tersedia Untuk Semua Perangkat Android dan iOS - BeritaTeknologi (Siaran Pers) (Blog)

Selama ajang Mobile World Congress 2018 yang berlangsung bulan Februari lalu, Google telah mengumumkan bahwa pihaknya berencana untuk memperluas dukungan Google Lens ke semua perangkat Android. Seperti yang diketahui, Google Lens sebelumnya hanya tersedia di perangkat Pixel milik raksasa pencarian tersebut.

Google Lens sendiri merupakan alat pencarian visual yang didukung oleh sistem computer vision yang memungkinkan pengguna mengarahkan kamera perangkat mereka ke objek dan mendapatkan informasi tentang hal itu secara real-time. Algoritma yang didukung oleh AI (kecerdasan buatan), bisa mengenali barang-barang yang ada dunia nyata.

Dengan adanya fitur ini, Anda bisa menyimpan informasi dari kartu nama atau URL yang tersemat pada poster atau file. Bahkan fitur ini bisa digunakan untuk melakukan panggilan nomor telepon yang tertera di atas kertas. Kemampuan yang paling keren dari Google Lens tentu saja dapat mengidentifikasi landmark dan informasi dari permukaan buku, film, seni, dan masih banyak lagi hanya dengan mengarahkan kamera ke objek tersebut.

Kini Google telah memastikan bahwa fitur Lens miliknya bakal segera tersedia untuk semua perangkat Android yang sudah terinstal aplikasi Google Foto. Selain itu, beberapa perangkat flagship dari brand besar seperti Samsung, LG, Sony, Huawei, dan Nokia dapat menggunakan Lens melalui Google Assistant.

Namun perlu dicatat bahwa Google Lens sedang diluncurkan secara bertahap ke perangkat yang didukung oleh fitur ini, sehingga akan butuh waktu yang cukup lama hingga fitur ini muncul di aplikasi Google Foto untuk semua pengguna. Selain itu, Google juga berencana menghadirkan Lens untuk perangkat iOS dalam waktu dekat.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Fitur Google Lens Akan Tersedia Untuk Semua Perangkat Android dan iOS - BeritaTeknologi (Siaran Pers) (Blog)"

Post a Comment

Powered by Blogger.