Search

Tips Bermain Fortnite di iOS, Pemain Pemula Wajib Masuk! - Okezone

JAKARTA - Para gamer di iOS beberapa hari lalu sudah dapat memainkan game Fortnite di perangkat iOS mereka. Hal ini dikarenakan pengembang dari game tersebut, yakni Epic Games secara resmi merilis game tersebut untuk dimainkan di platform tersebut.

Sayangnya, banyak gamer pemula dari Fortnite merasa frustasi dikalahkan oleh para musuh mereka. Maka tak heran, jika banyak pemain yang pada akhirnya putus asa dan hendak berhenti bermain.

BERITA TERKAIT +

Eits, jika Anda salah satu pemain yang merasakan hal tersebut, jangan berhenti dahulu karena Okezone punya tips bermain Fortnite di iOS. Nah, bagi Anda yang sudah tidak sabar, silakan simak tipsnya berikut ini, yang telah kami rangkum dari laman Gameranx, Senin (9/4/2018).

Jangan Bermain Cross Platform

Hal pertama yang harus diperhatikan adalah pengaturan sebelum Anda mulai bermain Fortnite. Pengaturan tersebut adalah pilihan untuk bermain cross platform.

Sebaiknya, Anda menghindari pilihan ini, dikarenakan para pemain di komputer maupun konsol sudah lebih jago jika dibandingkan dengan para gamer di iOS. Hal ini dikarenakan game tersebut sudah diluncurkan jauh hari jika dibandingkan dengan Fortnite di iOS.

Ini berarti, Anda memiliki kesempatan menang lebih besar jika bermain dengan gamer di platform yang sama.

Baca Juga : 4 Game Battle Royale Seru Selain PUBG

Selalu Bergerak dan Menembak

Tips kedua adalah saat bermain, Anda diwajibkan untuk selalu bergerak. Hal ini dikarenakan saat bermain di perangkat iOS, lawan Anda akan lebih mudah membidik karakter Anda dikarenakan fitur auto-aim terdapat di Fortnite versi iOS.

Selain dapat menjadi kelemahan, ternyata fitur ini juga Anda manfaatkan. Saat bergerak untuk menghindar tembakan lawan, Anda juga bisa sembari menembaki lawan.

Sebelumnya

1 / 2

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tips Bermain Fortnite di iOS, Pemain Pemula Wajib Masuk! - Okezone"

Post a Comment

Powered by Blogger.