Search

YouTube iOS Akhirnya Kebagian Video HDR - Detikcom

Jakarta - YouTube akhirnya memberikan pembaruan HDR untuk aplikasinya di iOS setelah Apple merilis iPhone XS dan XS Max.

Pembaruan versi 13.37 itu akan memunculkan opsi baru pada pengaturan kualitas video. Jika ada video yang kompatibel akan memunculkan tulisan HDR di layar, lengkap dengan resolusi yang didukungnya.

Pengguna pun bisa menyalakan opsi HDR itu secara manual, meski jika opsi otomatis yang dipilih, maka video HDR akan otomatis terputar ketika memang tersedia, demikian dikutip detikINET dari Ubergizmo, Kamis (27/8/2018).

Menariknya, YouTube tak menulis kehadiran HDR ini dalam changelog aplikasi, melainkan hanya menyebut pembaruan ini hanya memperbaiki sejumlah bug dan meningkatkan performa. Begitu juga dengan dukungan HDR untuk iPhone XS dan XS Max yang tak ditulis dalam changelog tersebut.
Meski sudah mendukung HDR, masih ada satu fitur yang masih 'dikunci' oleh YouTube. Yaitu opsi untuk menyalakan video 4K, melainkan masih terbatas pada resolusi 1080p. Padahal, konten 4K saat ini sudah banyak tersedia di YouTube.

iPhone XS dan XS Max resolusi layarnya belum mencapai 4K, namun opsi video 4K ini tetap tak muncul di iPad yang layarnya punya resolusi lebih tinggi, dan juga Apple TV 4K.

(asj/krs)

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "YouTube iOS Akhirnya Kebagian Video HDR - Detikcom"

Post a Comment

Powered by Blogger.