Search

Apple Perkenalkan iOS 11 dan MacOS 10.13, Ini Fiturnya - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Seperti yang sudah diduga sebelumnya, Apple mengumumkan kehadiran versi terbaru dari sistem operasinya di ajang Worldwide Developer Conference (WWDC) 2017.

Ada iOS 11 dan MacOS 10.13 yang mempunyai nama lain High Siera adalah beberapa pembaruan yang diumumkan di atas panggung WWDC 2017 tersebut.

Untuk iOS 11, platform sistem operasi mobile bagi iPad, iPhone dan iPod Touch hadir dengan beragam fitur yang menarik namun ada juga yang dipertahankan dari versi iOS sebelumnya.

Namun ada fitur yang menarik dan terbaru,” Kami membawa teknologi Augmented Reality (AR) di iOS 11 dan banyak fitur produktivitas lainnya,” kata Senior Vice President Software Engineering Craig Federighi.
Apple Perkenalkan iOS 11 dan MacOS 10.13, Ini Fiturnya Senior Vice President Software Engineering Craig Federighi (REUTERS/Stephen Lam)

Kehadiran AR ini memang didukung dengan ARKit untuk membantu para pengembang mendapatkan akses ke fitur kamera serta membuat konten virtual yang dapat menampilkan gambar dalam format Augmented Reality, secara langsung dan lebih nyata.

Fitur lain yang ada di iOS 11:

  • Fitur Dock yang mirip di macOS yang mendukung banyak aplikasi dan dokumen
  • App Switcher yang memungkinkan pengguna berganti aplikasi dengan lebih mudah dari mode Slide Over dan Split View
  • Fitur Drag and Drop, yang membantu untuk memindahkan dokumen, gambar, tautan dan lain sebagainya.
  • Siri akan menjadi lebih pintar karena dukungan teknologi machine learning dan artificial intelligence terbaru. Sehingga dapat mempelajari kebiasan pemiliknya setiap hari.
  • Di iOS 11 dengan kehadiran mode optical image stabilization, True Tone flash dan HDR untuk menghasilkan efek foto terbaik dari kamera ganda tersebut.
  • Jangan main ponsel saat sedang menyetir. Di iOS 11 ada fitur Do Not Distrub While Driving.
Rilis final dari iOS 11 akan dihadirkan pada musim gugur tahun ini atau sekitar bulan September 2017.

Selain iOS 11, Apple juga mengumumkan kehadiran macOS 10.13 yang diberi nama High Sierra. Ada beberapa fitur yang diperkenalkan

  • Alat peramban Safari, kini dibuat lebih cepat lagi. Safari diklaim 80 persen lebih ngebut dari Chrome dalam uji Modern JavaScript.
  • Apple File System, kehadirannya menggantikan HFS sebagai sistem file default macOS yang sudah digunakan sejak lama.
  • Performa grafis pun ditingkatkan lewat Metal 2. Sehingga bermain game dijanjikan akan jauh lebih mumpuni.
(tyo)

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Apple Perkenalkan iOS 11 dan MacOS 10.13, Ini Fiturnya - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.