Search

Apple Rilis Update iOS 12.1.3 Perbaiki Bug Saat Kirim Pesan - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Apple menggulirkan pembaruan peranti lunak iOS 12.1.3 untuk iPhone, iPad, dan iPod touch mulai hari ini (23/1) secara global.

Meski tak diiringi kemunculan fitur baru, Apple memastikan pembaruan kali ini untuk memperbaiki bug saat pengguna melihat detail foto yang dibagikan lewat Messages.

Dilaporkan 9to5Mac, sebagian pengguna bahkan melaporkan foto yang dikirimkan tidak bisa dibuka lantaran data rusak.

Perbaikan sistem operasi ini juga turut mengatasi kendala pada iPhone Xr, Xs, dan Xs Max yang mendadak tak terhubung dengan CarPlay. Masalah ini kerap dialami pengguna yang memutar musik yang terhubung dengan CarPlay.

Selain memperbaiki masalah foto, Apple juga menjanjikan perbaikan distorsi audio menggunakan perangkat tambahan pada iPad Pro (2-18). Pembaruan ini memastikan tak ada lagi distorsi audio.

Melansir The Verge, Apple memastikan kemunculan iOS 12.1.3 juga memperbaiki masalah pada HomePod. Speaker cerdas nini disebut membuat pengguna harus me-restart perangkat hingga Siri yang tidak responsif saat mendengar perintah suara.

Perusahaan yang didirikan oleh Steve Jobs ini memastikan kemunculan iOS 12.1.3 membuat semuanya berfungsi dengan lebih baik. Kinerja dan stabilitas iOS 12 tetap menjadi fokus utama Apple bagi penggunanya. (evn)

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Apple Rilis Update iOS 12.1.3 Perbaiki Bug Saat Kirim Pesan - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.