Search

Google Berhenti Kumpulkan Data Pengguna iOS - Medcom ID

Jakarta: Facebook tampaknya bukan satu-satunya perusahaan yang memanfaatkan Enterprise Certificate pada iOS untuk mengumpulkan data pengguna. 
 
Google ternyata memiliki aplikasi bernama Screenwise Meter, yang berfungsi serupa aplikasi Facebook Research, yang kini telah dilarang oleh Apple, menurut laporan TechCrunch
 
Melalui aplikasi Screenwise, Google mengajak orang-orang berumur 18 tahun ke atas untuk mengunduh aplikasi itu menggunakan kode spesial dan proses registrasi dengan Enterprise Certificate. Remaja berumur 13 tahun hanya bisa mengunduh aplikasi ini jika dia adalah bagian dari sebuah grup keluarga. 

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


 
Penggunaan Enterprise Certificate pada perangkat konsumen adalah pelanggaran privasi yang sama yang membuat Apple melarang aplikasi Research VPN iOS milik Facebook. Ini menyebabkan aplikasi pada iPhone pegawai Facebook menjadi bermasalah. Alhasil, hubungan Facebook dan Apple memburuk. 
 
Ketika Google ditanya apakah aplikasinya melanggar peraturan Apple, Google mengatakan bahwa mereka akan menghapus Screenwise Meter dari program Enterprise Certificate milik Apple dan menonaktifkan aplikasi itu di perangkat iOS. 
 

 
"Aplikasi Screenwise Meter iOS tidak seharusnya beroperasi menggunakan program developer enterprise Apple -- ini adalah kesalahan kami, dan kami minta maaf," kata Google. "Kami telah menonaktfikan apliaksi itu pada perangkat iOS.
 
"Pengguna menggunakan aplikasi ini dengan sukarela. Kami secara jujur menjelaskan pada para pengguna tentang bagaimana kami akan menggunakan data mereka dalam aplikasi ini. Kami tidak memiliki akses ke data terenkripsi pada aplikasi dan perangkat, dan pengguna bisa memutuskan untuk berhenti menggunakan aplikasi ini kapan pun."
 

(MMI)

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Google Berhenti Kumpulkan Data Pengguna iOS - Medcom ID"

Post a Comment

Powered by Blogger.