Apa yang kamu harapkan dari sebuah game Android? Grafik bagus, gameplay menarik dan seru? Ya, sebagian pasti banyak yang berkata seperti itu.
Tapi, apa jadinya jika ada game Android atau iOS yang memiliki keunikan dan berbeda dari game-game lainnya. Apa ajakah itu? Berikut 5 game Android dan iOS terunik yang pernah ada. Hayo lekas mainkan!
1. Hello Yogurt
Selain unik, game yang satu ini juga mengedukasi banget. Game Hello Yogurt ini adalah game run dan jumping yang dikemas secara unik dan edukatif. Keunikan dari game ini terletak dari latarnya yang berbeda dengan game-game running lainnya.
Yakni game ini berlatar di sistem pencernaan manusia yang dikemas dengan grafik yang ngegemesin banget. Game ini bakalan ngasih kamu pengetahuan mengenai sistem pencernaan manusia yang mungkin nggak kamu ketahui.
Kamu bakal diajak mengenali bakteri baik dan jahat. Sosok bakteri-bakteri tadi dan organ-organ tubuh dalam game ini disulap jadi animasi yang lucu banget. Hal itu ngebuat game unik yang satu ini cocok banget dimainin oleh adek-adek kalian yang masih sekolah buat ngenalin apa itu sistem pencernaan yang dikemas secara menyenangkan.
2. Music Racer
Apa jadinya kalau genre racing atau balapan digabung sama genre musik yang jarang ada di game-game sekarang ini. Jawabannya bisa kamu temukan di game bernama Music Racer ini.
Seperti yang udah dibilang tadi, game ini gabungin genre balapan sama musik. Maksudnya gimana tuh? Dalam game ini, sebelum balapan kamu bakal bisa milih lagu apa yang ingin kalian putar. Lagunya bisa diambil dari lagu yang ada di handphone kamu. Nah, lagu tersebut berpengaruh terhadap kecepatan, mood dan lain-lainnya pada saat kamu balapan.
Art dari game ini juga mengusung art dark abstract, yakni perpaduan antara abstrak dan gelap-gelap gitu. Pokoknya, kamu bakal ngerasain keunikan dari game ini setelah kalian mainkan. Oh iya, game ini juga nggak cuma ada di platform Android dan iOS. Kamu juga bisa mainin game ini di PC dengan men-downloadnya di Steam.
3. Hocus
Lanjutkan membaca artikel di bawah
Editors’ picks
Selanjutnya ada game puzzle unik bernama Hocus. Game Hocus ini adalah game puzzle unik yang simpel namun sedikit menguras pikiran. Cara main game ini adalah kamu diminta menggerakkan kotak warna merah dari sebuah titik awal ke titik akhir dengan warna yang sama.
Cara menggerakkan titiknya mudah aja, tantangan terbesar yang bisa membuat kamu mikir adalah mencari rutenya. Yaitu jalur dengan sudut pandang yang rumit dan memberikan tantangan tersendiri. Sebuah lintasan yang bisa aja kamu lewatkan dengan dua cara yang berbeda, tergantung sudut pandang yang digunakan.
Baca Juga: 10 Perabotan Rumah Ini Terinspirasi dari Game of Thrones, Keren Abis!
4. Instlife
"It's like your life - but instant". Itulah tulisan yang terpampang di deskripsi game ini di Playstore. Rupanya, kata-kata tersebut bukan hanya gumaman semata, melainkan kata-kata itu sudah mendeskripsikan sekali bagaimana gameplay dari game unik yang satu ini.
Seperti kata-kata di atas, di game ini kamu akan menjalani hidup dari awal lahir dan menjalani kehidupanmu dengan jalanmu sendiri di game ini. Di awal game, kamu akan memilih jenis kelamin, nama, nama orangtua, negara yang ditinggali, dan lain-lainnya.
Setelah itu, kamu akan menjalani hidup kalian secara instan dalam game ini. Layaknya kehidupan nyata, kamu akan sekolah, berhubungan dengan orang lain, menikah, punya anak, dan memilih jalan kehidupan sendiri di game ini.
Gimana, game ini cukup unik bukan?
5. LOL Kart
Dari namanya mungkin kamu udah bisa nebak game apa ini. LOL Kart ini merupakan game racing yang dikemas dengan grafik dan gameplay yang unik dan ngakak.
Di game ini, tidak seperti game racing lainnya yang bisa kamu kendalikan secara penuh kendaraannya. Di game ini, kalian hanya akan menggeser jagoan kamu dan menyingkirkan para lawan yang ada dengan cara yang kocak.
Pada saat balapan, hanya terdapat dua jalur, di mana kamu hanya bisa menggerakkan karakternya di antara dua jalur tersebut. Mobil kamu sudah otomatis maju sendiri tanpa harus tekan tombol gas atau lainnya.
Nah, itu tadi deretan game unik yang layak segera kamu mainkan. Kamu tertarik yang mana nih?
Baca Juga: Cocok Buat Gamers, Ini 5 Smartphone Oppo dengan GPU Terbaik
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "5 Game Android dan iOS Paling Bikin Penasaran, Ada Keunikan Tersendiri - IDN Times"
Post a Comment